Selasa 15 Apr 2025

Notification

×
Selasa, 15 Apr 2025

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Santri SMP-IT Abu Hurairah Sumbawa Raih Prestasi Gemilang di Abu Hurairah Fest ke-11

Kamis, 20 Februari 2025 | 2/20/2025 07:47:00 AM WIB Last Updated 2025-02-20T00:48:31Z









LIPUTANNTB.NET -- Mataram – Delapan santri kelas 7 dari SMP-IT Abu Hurairah Sumbawa mencetak sejarah gemilang di ajang Abu Hurairah Fest ke-11 yang berlangsung di Mataram.

Dengan semangat juang yang luar biasa, mereka berhasil meraih tujuh penghargaan bergengsi dalam berbagai kategori perlombaan, membuktikan bahwa usia muda bukanlah halangan untuk berprestasi.

Para santri ini menghadapi persaingan ketat berhadapan dengan kelas 8 dan 9 yang bersekolah di Abu Hurairah Mataram. Namun, dengan tekad kuat dan persiapan matang, mereka mampu tampil memukau para juri dan penonton.

Di cabang puisi, mereka meraih Juara 1 (Ahmad Muzaki Ali) dan Juara 4 (Afiffurahman), menampilkan ekspresi dan penghayatan yang menggetarkan hati. Dalam lomba pidato Bahasa Indonesia, mereka kembali membuktikan keunggulannya dengan menyabet Juara 1 (Muhammad Syatir Kamil) dan Juara 3 (Faiz Fajar), menampilkan orasi yang penuh makna dan inspirasi.

Tidak hanya itu, mereka juga menunjukkan keunggulan dalam perlombaan berbahasa Arab. Dalam kategori Syair (puisi Bahasa Arab), salah satu santri meraih Juara 1 (M. Shafwan), membawakan syair dengan kefasihan yang mengagumkan.

Sementara itu, di kategori Khitobah (pidato Bahasa Arab), mereka berhasil meraih Juara 3(Syatriadi Anugrah Demula), menampilkan retorika yang memukau. Dan dari cabang Qishosh (bercerita dalam bahasa Arab) Alhamdulillah berhasil meraih juara 5 (Muhammad Af'alul Halim).

Kehebatan mereka semakin lengkap dengan raihan Juara 3 dalam lomba Storytelling bahasa Inggris, di mana mereka membawakan kisah inspiratif dengan penuh ekspresi dan penghayatan yang mendalam.

Keberhasilan ini bukanlah hasil yang instan. Para santri telah berlatih berhari-hari dengan disiplin tinggi, dibimbing oleh Ustadz-ustasz hebat yang tak kenal lelah. Dedikasi, semangat, dan keyakinan kuat telah membawa mereka mencapai puncak kemenangan.

Prestasi ini menjadi bukti bahwa santri SMP-IT Abu Hurairah Sumbawa siap bersaing di level yang lebih tinggi, mengharumkan nama sekolah dan daerahnya. Semoga kemenangan ini menjadi motivasi bagi generasi muda lainnya untuk terus berkarya dan berprestasi. Selamat kepada para juara!

×
Berita Terbaru Update