Joni rawan, S.Pd., M.Si
Joni rawan, S.Pd., M.Si
Online
Halo 👋
Ada yang bisa dibantu?

Pj Gubernur Lakukan Ground Breaking Pembangunan Rusun ASN PUPR NTB



LIPUTANNTB.NET, Lobar - Penjabat (Pj) Gubernur NTB Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si melakukan Ground Breaking Pembangunan Rumah Susun (Rusun) Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Pekerjaan Umum dan Permukiman Rakyat (PUPR) di Desa Bengkel, Labuapi Lombok Barat (10/5/2024).

 

Ground Breaking Rusun ASN PUPR NTB ini diselenggarakan dalam rangka peletakan batu pertama yang menandai dimulainya proses pembangunan fisik Rusun ASN PUPR NTB. Program tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan kinerja ASN melalui Pembangunan Rumah Susun yang kayak, terjangkau, nyaman, dan sehat bagi ASN yang belum memiliki rumah.

 

Adapun spesifikasi bangunan Gedung 8 lantai dengan fungsi campuran yaitu fungsi hunian dan fungsi serbaguna yang terdiri dari 5 lantai hunian dan 3 lantai serbaguna, dengan luasan bangunan 7.615 meter persegi, yang didukung dan dilengkapi dengan 72 set perabot, serta termasuk prasarana, sarana, utilitas (PSU berupa landscape, area taman, drainase, sumur resapan, dan Tempat Pembuangan Sampah (TPS). Pembangunan Rusun direncanakan berlangsung selama sembilan bulan.

 

Dalam sambutannya, Miq Gite sapaan akrabnya, menyampaikan terima kasih dan apresiasinya kepada pemerintah khususnya Kementerian PUPR yang telah mendukung terlaksananya program pembangunan Rusun ASN PUPR ini di NTB. Hal ini sebagai upaya bersama untuk meningkatkan kualitas kesejahteraan ASN, serta upaya untuk memanfaatkan lahan yang diperuntukan bagi perumahan maupun perkantoran.

 

Lebih lanjut, Miq Gite kelahiran Puyung Lombok Tengah itu berharap, kedepannya dapat terbangun lebih banyak lagi rumah susun dan apartemen di dalam kota. Mengingat pola hidup masyarakat urban di kota-kota saat ini membutuhkan rumah tinggal yang terintegrasi dengan pusat-pusat aktivitas masyarakat urban.

 

Selain itu, tidak sedikit dari konsumen yang memanfaatkan rumah-rumah yang baru adalah ASN-ASN milenial yang pendapatannya masih standar sehingga dengan penyediaan rumah-rumah susun, apartemen-apartemen murah bisa dimanfaatkan ASN-ASN milenial dengan menekan biaya kebutuhan hidup lainnya.

 

Acara ditutup dengan seremoni penekanan secara simbolis tombol sirine oleh Pj. Gubernur NTB didampingi Dirjen Perumahan dan pejabat terkait, menandai dimulainya proses pembangunan Rusun ASN PUPR NTB.

 

Turut hadir dalam acara tersebut sejumlah pejabat penting termasuk Dirjen Perumahan dari Kementerian PUPR, anggota Komisi V DPR RI, Kepala Kejaksaan Tinggi NTB, Kapolres Lombok Barat, Sekretaris Daerah Kota Mataram, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Lombok Barat serta tamu undangan lainnya. (san/dyd/kominfotikntb)

Berbagi

Posting Komentar