LIPUTAN NTB, Sumbawa Besar - Listrik sudah padam barusan pukul 08.45 wita lalu.
Selebaran |
Pemadaman ini sesuai informasi yang di sampaikan kepada warga melalui WA Group "RUNGAN KABUPATEN SUMBAWA" berupa selebaran jpg yang di sebar oleh PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Sumbawa.
Terkait waktu pemadaman pun, diselebaran tersebut menerangkan, dimulai pukul 09.00 hingga pukul 13.00 waktu indonesia bagian tengah.
Adapun lokasi pemadaman hari ini, kamis (22/7) seperti kelurahan Brang Bara, kelurahan Pekat, kelurahan Seketeng, kelurahan Samapuin, jalan kartini, karang goreng, pamanto daeng, PPN, Bukit permai, raberas, kampung irian, desa kerekeh, desa jorok, parate, pungka jalan by pas sering, dan lawang desa.
Menurut keterangan di selebaran itu, bahwa pemadaman terencana ini guna meningkatkan keandalan sistem. Karenannya pihak perusahaan dalam hal ini PLN Sumbawa menyampaikan permohonan maaf yang sebesar besarnya atas ketidak nyamanan yang dialami oleh pelanggan. Demikian.
Reporter : Joni irawan