Joni rawan, S.Pd., M.Si
Joni rawan, S.Pd., M.Si
Online
Halo 👋
Ada yang bisa dibantu?

FIFGROUP Sumbawa Peduli Pendidikan

Sumbawa Besar, (LIPUTAN NTB) - FIFGROUP Cabang Sumbawa melaksanakan program jam sosial. Program yang menyentuh pendidikan itu ‘FIFGROUP MENGAJAR’, digelar sebagai wujud dari program Corporate Social Responsibility (CSR). Sebagai langkah dari pilar pendidikan, pagi tadi senin 8/4/2021 bekerjasama dengan SMK Negeri 3 Sumbawa Besar. Mengingat karna saat ini masa pandemi covid-19 maka program pun dilakukan secara virtual.



Program CSR FIFGROUP yang mengangkat tema HEBAT SAFETY READING,  diikuti 25 peserta.


Branch Manager (BM) FIFGROUP Cabang Sumbawa I Made Suhendrap, "berharap melalui kegiatan ini bisa memberikan manfaat bagi siswa dan masyarakat disekitar," terangnya.


Selain kegiatan belajar mengajar, FIFGROUP juga menyerahkan souvenir kepada kepala sekolah SMKN 3 Sumbawa Besar Drs. Nasrullah Darwis, S.Pd, M.Pd.



Dijelaskan bahwa program FIFGROUP mengajar tersebut, selain untuk meningkatkan image positif terhadap perusahaan, juga bahwa peran FIFGROUP terhadap dunia pendidikan juga nomor satu.


Perusahaan peduli pendidikan dan diharapkan bisa mendarat kesemua lapisan masyarakat baik di instansi sekolah maupun masyarakat luas, demi mengenal jauh Finance terbaik di industri Indonesia atau khususnya di Sumbawa Besar.


Lebih lanjut, selain itu juga untuk menambah wawasan dan pengalaman dunia kerja untuk para siswa SMK dan meningkatkan mutu pendidikan, kegiatan serupa juga dilaksanakan FIFGROUP cabang lain.



Selain dunia pendidikan juga kedepan, kami pihak Perusahaan melalui CSR, akan melaksanakan Pilar Pemberdayaan Masyarakat yaitu dengan dana bergulir. Dengan tujuan mewujudkan komitmen FIFGROUP dalam mendukung upaya pemerintah meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat sesuai misi FIFGROUP yaitu membawa kehidupan lebih baik untuk masyarakat,” tutupnya. 


Reporter : Joni irawan (Berita Advetorial)

Berbagi

Posting Komentar